MakassarSatu.com, Pasbar | Pemilihan kepala daerah Sumatera Barat akan berlangsung pada 2020 mendatang, Meskipun pemilihan kepala daerah masih lama, sejumlah nama sudah mencuat untuk merebut kursi no 1 di provinsi sumatera barat,
Nama Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol. Fakhrizal S.H M.Hum, didorong oleh banyak tokoh masyarakat para cendikiawan dan ulama sumatera barat untuk menggantikan Irwan Prayitno (IP).
Banyak sekali dukungan mengalir meminta beliau untuk maju pada pilkada mendatang, dukungan juga datang dari generasi muda minang berharap jendral bintang dua kebangaan urang awak ini maju dalam pilkada 2020 mendatang, Harapan dan dukungan disampaikan oleh ketua perkumpulan millenial minang Fikri Haldi
Saat di wawancarai wartawan Fikri Haldi ketua perkumpulan millenial minang menganggap beliau adalah sosok yang ideal untuk menduduk kursi kepemimpinan sumatera barat ” Beliau adalah sosok yang paling ideal untuk memimpin sumatera barat, selain dikenal dekat dengan para tokoh minang beliau juga di kenal dekat dengan para ulama, tentu mewakili generasi muda kita berharap yang memimpin sumatera barat adalah sosok yang peduli dan respon terhadap pemuda, dan itu ada pada bapak Irjen Pol. Fahrizal, Minggu (07/07/2019).
Pemuda yang kerap di panggil kuya ini juga menyampaikan bahwa kapolda Sumbar adalah orang yang respon dan peduli terhadap pemuda “Selama ini bapak kapolda sangat respon dan peduli terhadap perkembangan pemuda sumatera barat, terbukti bapak kapolda seringkali mengangkatkan ivent-ivent untuk pemuda, dan membantu ivent yang mengarah pada perkembangan pemuda sumatera barat,
“Beliau juga sangat respon cepat selama ini jika ada aspirasi di kalangan pemuda, beliau seringkali membantu selama ini, tentu atas dasar itu lah kita sebagai generasi muda, berharap beliau maju pada pilkada mendatang,
Fikri juga menyampaikan bahwa pada pilkada mendatang suara generasi millenial akan menjadi jualan kampanye yang menarik “Pada Pilkada mendatang suara generasi millenial akan menentukan, dan mungkin seluruh calon akan berkampanye seolah mewakili suara millenial, disinilah seringkali kita sayangkan, gaya anak muda jadi jualan yang menarik saat kampanye seolah mewakili suara anak muda, dan seusai terpilih mereka tak peduli lagi dengan perkembangan pemuda sumatera barat dan bapak Ijen Pol Fahrizal sudah membuktikan bahwa beliau adalah sosok yang sangat peduli pada generasi muda, Ujar pemuda 24 tahun asal Air Bangis tersebut.
Fikri juga menambahkan “Tentu generasi muda sudah mulai cerdas, mana yang memang peduli terhadap pemuda, dan mana yang berdandan ala anak muda hanya untuk kepentingan politik,
“Kemudian sebagai figure beliau kita yakini beliau dapat menjembatani antara pemerintah Daerah Sumatera Barat dengan pemerintah pusat karna selama ini beliau belum pernah terlibat dalam politik praktis, artinya beliau tidak mempunyai lawan politik yang menghalangi kebijakan politiknya apa bila beliau memimpim sumatera barat kedepan, tutup mahasiswa UIN imam Bonjol tersebut. (fh/**)