Saturday, May 11, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
More

    Latest Posts

    LMP Macab Gowa Berbagi Untuk Korban Kebakaran di Benteng Somba Opu

    MakassarSatu.com, Gowa | Kebakaran yang melanda empat unit rumah di Dusun Sarombe, Kelurahan Benteng Somba Opu, Kabupaten Gowa pada Rabu (22/08/2019) pukul 17.30 Wita turut mengundang keprihatinan Ormas Laskar Merah Putih Markas Cabang Kabupaten Gowa.

    Organisasi Kemasyarakatan ini menyerahkan bantuan secara langsung kepada korban kebakaran. Adapun bantuan yang diberikan berupa bantuan keperluan sehari-hari, di antaranya 150 kg beras, 8 dus mie, 4 dus air mineral, minyak goreng, kopi dan gula untuk enam kepala keluarga dari korban kebakaran.

    Ketua Laskar Merah Putih Markas Cabang Gowa, Anwar Usman, mengungkapkan rasa keprihatinannya atas terjadinya musibah yang tidak diduga itu.

    “Kami dari LMP Macab Gowa mengucapkan turut berduka atas musibah yang dialami korban. Sesama umat harus tolong menolong dalam kebaikan, dan ini merupakan gerakan sosial kemanusiaan, maka kami datang ke sini ingin berbagi kepada para warga,” katanya.

    See also  Presiden Tinjau Reaktivasi Jalur Kereta Cibatu-Garut

    Salah satu korban, Dg Nyikko, merasa terharu atas bantuan yang diberikan ormas LMP. Ia mengucapkan terima kasih kepada jajaran pengurus dan anggota organisasi yang mengulurkan bantuannya.

    Sementara Sekretaris LMP Macab Gowa, Khaeril Jalil mengapresiasi kinerja Pemkab Gowa yang sigap dalam menangani bencana yang dialami oleh warganya.

    “Kami sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada Pemkab Gowa yang telah sigap atau tanggap membantu masyarakat yang terkena musibah kebakaran, terkhusus untuk Dinas Pemadam Kebakaran, Dinas Sosial, BPBD maupun instansi yang terlibat langsung dalam bencana ini,” ujar Khaeril, Advokat Muda dari Peradi. (**)

    Latest Posts

    spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

    Don't Miss

    Stay in touch

    To be updated with all the latest news, offers and special announcements.